Kamis, 17 Januari 2019

Upacara Bendera Merah Putih Tanggal 17 Januari 2018 di Mabrigif 25/Siwah







Lhoksukon - Seluruh Prajurit Brigif 25/Siwah melaksanakan Upacara Bendera Merah Putih di Lapangan Mabrigif 25/Siwah dengan Inspektur Upacara Letkol Inf Bayu Jagat Kasbrigif 25/Siwah, Perwira Upacara Lettu Inf Darmansyah sedangkan untuk Komandan Upacara (Danup) dijabat oleh Lettu Inf Junaidi, Blang Aman, 17/01/2019.

Upacara bendera tanggal 17 ini secara rutin dilaksanakan setiap bulannya atau peringatan hari besar nasional tanggal 17 Agustus, memiliki makna penting yaitu sebagai upaya untuk mengikatkan kita pada romantisme dan heroisme perjuangan para pendahulu yang telah melahirkan NKRI pada tanggal 17 Agustus 1945 serta sebagai sarana Komando guna menjalin komunikasi antara Pimpinan, Staf dan Anggota agar setiap kebijakan, instruksi, petunjuk dan informasi mengalir serta dipahami dengan seksama.

Dalam amanat Panglima TNI yang dibacakan Inspektur Upacara menyampaikan Panglima TNI Marsekal TNI Hadi Tjahjanto, SIP menekankan kepada seluruh Prajurit TNI untuk berpegang teguh pada pedoman Netralitas TNI pada Pesta Demokrasi tahun 2019.
"Sebagai Tentara Rakyat, Tentara Nasional dan Tentara Profesional TNI dinilai mampu menjadi perekat kemajemukan dalam menjaga ke Bhinnekaan. TNI bersama-sama komponen bangsa harus melaksanakan tugas dengan tulus dan ikhlas dalam mewujudkan rasa aman dan tenteram di masyarakat," Tegas Panglima TNI.

Ditambahkan, sinergi dengan berbagai kementerian dan lembaga serta seluruh komponen bangsa harus dipelihara dan ditingkatkan tidak sekedar menjadi slogan dan Pesta demokrasi 2019 merupakan even akbar nasional yang menjadi perhatian kita semua, Pemilihan legislatif dan pemilihan Presiden harus dapat berjalan dengan lancar,aman , damai dan sukses.

"Stabilitas Nasional harus terjaga sebelum, selama dan sesudah pesta demokrasi yang puncaknya akan digelar pada tanggal 17 April 2019 mendatang,


Upacara bendera berjalan dengan khidmat serta diikuti oleh seluruh personel Brigif 25/Siwah.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar