Jumat, 09 Agustus 2019
Anggota Brigif 25/Siwah Dengan Masyarakat Bergotong Royong
Lhoksukon - Anggota Brigif 25/Siwah dengan masyarakat bergotong royong bersama untuk menyiapkan sarana dan prasarana Turnamen sepak bola Danbrigif 25/Siwah Cup yang Ke 2 dalam rangka memeriahkan HUT RI yang ke 74, di lapangan sepak bola Gampong Blang Aman Kecamatan Lhoksukon. Jumat (09/08/19)
Anggota Brigif 25/Siwah dan masyarakat dengan penuh semangat, saling melengkapi memasang jaring tiang gawang, membuat garis lapangan, penimbunan lapangan hingga membersihkan rumput disekitaran Lapangan dan areal parkir. Selain itu juga nantinya akan didirikan tenda demi kenyamanan dan ketertiban penonton saat Turnamen bola berlangsung.
Kegiatan ini dilakukan demi kesiapan lapangan bola Gampong Blang Aman dan untuk menumbuhkan rasa gotong royong bersama masyarakat. Kegiatan tersebut untuk menjalin komunikasi antara Anggota Brigif dan masyarakat di daerah desa binaan sekaligus untuk mengajak masyarakat agar gemar berolah raga khususnya sepak bola di Gampong Blang Aman.
Danbrigif 25/Siwah Kolonel Inf Asep Sukarna S. SOS., S.I.P., MM. menyampaikan Turnamen Danbrigif 25/Siwah Cup ini akan dilaksanakan setiap tahunnya dan trofinya adalah piala bergilir, acara ini diadakan bertujuan untuk menumbuhkan sinergitas TNI bersama rakyat, kemanunggalan TNI - Rakyat serta menumbuhkan rasa persatuan dan kesatuan diwilayah Aceh Utara.
Danbrigif berharap turnamen sepak bola ini nantinya mampu memberikan pengalaman dan pelajaran berharga untuk pengembangan potensi diri para generasi muda sebab olah raga merupakan bagian yang sangat penting dalam pembangunan masyarakat.
”Event seperti ini dapat dimanfaatkan sebagai sarana untuk mencari altet-atlet sepak bola di Kabupaten Aceh Utara disamping itu juga dapat dijadikan sebagai sarana memupuk jiwa sportifitas dan unjuk kebolehan dalam menunjang kemajuan prestasi sepak bola.” ungkap Danbrigif 25/Siwah.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar