Minggu, 18 Agustus 2019

Tim Sepak Bola Brigif 25/Siwah Raih kemenangan Perdana Turnamen Danbrigif 25/Siwah Cup



Lhoksukon - Turnamen sepak bola  Danbrigif 25/Siwah Cup yang mempertemukan Siwah FC melawan PSGS geulumpang yang akhirnya dimenangkan oleh tim dari  Brigif 25/Siwah, Siwah FC menang atas PSGS geulumpang 2-1 Hasil ini membawa Siwah FC maju kebabak selanjutnya turnamen sepak bola Danbrigif 25/Siwah Cup  2019, di Lapangan Gampong Blang Aman, Senin (19/08/2019).

Pertandingan berjalan aman dan lancar dengan suporter dari kedua kesebelasan hampir 300 orang memenuhi lapangan bola gampong Blang Aman, Laporan pertandingan, kedua tim terlihat antusias sejak babak pertama berjalan, namun hasil yang maksimal, hanya mampu diraih oleh para pemain Siwah FC, dengan skor babak pertama berakhir  1 – 1.

Manager Siwah FC Letda Chb Zunaidi Saputra Saragih dan Pelatih Serka Khadir, langsung menginstruksikan kepada pemain untuk tampil bermain serang melalui sayap kiri dan kanan di hidupkan, hasilnya babak kedua tanpa halangan, pemain Siwah FC mampu menambah 1 gol, sehingga kedudukan akhir untuk kemenangan Siwah FC atas PSGS geulumpang dengan skor 2 – 1

Adapun selama pertandingan berlangsung, beberapa peluang untuk menambah pundi gol dari Siwah FC terus terjadi di depan gawang PSGS geulumpang namun di halau dan beberapa kali perangkap off side  terjadi, namun gaya bermain Siwah FC memberikan tontonan yang bagus dan selalu memanfaatkan semua lini bermain.

Danbrigif 25/Siwah Kolonel Inf Asep Sukarna S. SOS., S.I.P., MM.menyampaikan Kemenangan Siwah FC, tidak terlepas dari dukungan suporter yang datang menyaksikan tim kebanggaan masyarakat  setempat ini bersama simpatisan, sehingga terlihat suara penonton selalu bersorak dan memberikan dukungan kepada pemain di dalam lapangan, "saya cukup bangga dengan permainan tim Prajurit saya tetapi jangan mudah puas dengan hasil ini karena ini baru awal menuju kebabak selanjut nya, tingkat kan lagi skil individu dan kekompakan tim saat latihan karena tidak ada orang yang hebat tanpa berlatih dan tetap junjung tinggi sportivitas dalam setiap pelaksanaan pertandingan", Tegas Danbrigif.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar