Kamis, 22 Agustus 2019

Prajurit Brigif 25/Siwah Laksanakan Olahraga Lari Sprint



Lhoksukon - Kegiatan olahraga merupakan kegiatan rutin dilakukan pada norma-norma kehidupan keprajuritan, yang dilakukan seluruh prajurit Brigif 25/Siwah, Blang Aman, 22/08/2019.

Pada kesempatan kali ini, seluruh prajurit Brigif 25/Siwah menjalankan pembinaan fisik terdiri dari latihan lari sprint 100 meter bertempat diseputaran asrama Brigif 25/Siwah. Latihan lari sprint atau lari kecepatan jarak pendek ini sebagai upaya untuk membina fisik agar tetap prima dan sekaligus melatih kecepatan prajurit dalam latihan dan berlari. Dalam sesi lari sprint ini seluruh prajurit Brigif 25/Siwah tampak senang dan saling adu kecepatan untuk mencapai finish.

Danbrigif 25/Siwah Kolonel Inf Asep Sukarna S. SOS., S.I.P., MM. Menyampaikan tujuan dilaksanakan kegiatan ini adalah untuk membentuk fisik yang prima dan meningkatkan metabolisme tubuh prajurit. Selain itu, bagi prajurit yang mempunyai berat badan diatas rata–rata (over weight) latihan ini sangat cocok karena dapat membakar banyak lemak di dalam tubuh sehingga tubuh akan kembali ke bentuk yang ideal.


"Dari aktivitas pembinaan fisik tersebut, diharapkan setiap Prajurit Brigif 25/Siwah dapat memiliki ketahanan fisik yang cukup bagus sehingga ketika sewaktu-waktu didadak untuk melaksanakan tugas pokok TNI baik Operasi Militer Perang (OMP) maupun Operasi Militer Selain Perang (OMSP) Prajurit Brigif 25/Siwah selalu dalam keadaan siap", Ungkap Danbrigif.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar